Menu
Close
Muhammadiyah Cabang

Jetis

WISUDA DAN TUTUP TAHUN SISWA SD MUH BLAWONG I

WISUDA DAN TUTUP TAHUN SISWA SD MUH BLAWONG I

Smallest Font
Largest Font

Bantul, pada hari ahad tanggal 28 juni 2024 di laksanakan acara Wisuda dan Tutup Tahun siswa SD Muhammadiyah Blawong I yang di tempatkan di Gor Lapangan Bulu tangkis Stadion Sultan Agung.

Di acara tersebut di hadiri oleh Pengawas dari UPT Kapanewon Jetis Ani , PCM Jetis, Kepala sekolah , guru dan karyawan, Komite Sekolah, POT, Dukuh Blawong II, Wali siswa dari Kelas I hingga 6, juga semua siswa dari kelas 1 hingga 6.

Di tahun ajaran 2023/2024 ini SD Muh Blawong I meluluskan 64 siswa. Ada tiga kelas yang mengikuti ujian dan alhamdulillah semua siswa telah mengikuti ujian ASPD yang telah di laksanakan oleh sekolah. Sebelumnya para siswa juga telah mengikuti kegiatan tryout. Demikian sambutan dari Haikal selaku kepala sekolah.

Dalam sambutanya, pengawas dari UPT Kapanewon Jetis mengatakan bahwa untuk tahun ini jangan khawatir bahwa siswa akan bisa tertampung di semua sekolah baik dari sekolah negeri maupun swasta. Untuk yang Sekolah negeri tentu tetap harus mengikuti aturan yang sudah di tentukan oleh dinas di dalam melaksanakan kegiatan penerimaan siswa baru. Tahun ini nilai ASPD rata –rata naik dari tahun sebelumnya. Di harapkan orang tua tetap memberikan motivasi kepada putra putrinya agar tetap semangat belajar untuk meraih cita-citanya.

Di akhir acara di lakukan pengumuman kepada siswa siswi yang berprestasi dan pemberian kenang -kenangan. Dan juga di lakukan pose foto bersama khususnya pada siswa yang hari itu ikut penyerahan.

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    1
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Artikel Terkait